5 JenisTopologi Jaringan beserta kelebihan dan kekurangannya masing masing


 

Topologi jaringan adalah hal yang menjelaskan hubungan geometris antara unsur- unsur dasar penyusun jaringan, yaitu node, link, dan station. Adapun 5 jenis pembagian dan macam-macam topologi terbagi manjadi beberapa bagian, antara lain:

1)      Topologi ring

Proses pengiriman informasi atau data dari node satu ke node yang lainnya tidak jarang melewati sebuah node diantara keduanya, maka dari itu proses pengiriman informasi dalam topologi ini dibantu oleh token.  Token  disini  berfungsi untuk  memeriksa apakah node  yang dilewati memerlukan informasi yang dibawa oleh token. Sebelum adanya jaringan FDDI, proses pengiriman data pada topologi ring terbatas pada satu arah.

Token berisi informasi bersamaan dengan data yang berasal dari komputer sumber, token kemudian melewati titik/node dan akan memeriksa apakah informasi data tersebut digunakan oleh titik/node yang bersangkutan, jika ya maka token akan memberikan data yang diminta oleh node untuk kemudian kembali berjalan ke titik/node berikutnya dalam jaringan. Jika tidak maka token melewati titik/node sambil membawa data menuju ke titik/node berikutnya. proses ini akan terus berlangsung hingga sinyal data mencapai tujuannya
1)      Topologi ring


Kelebihan topologi Ring:


1)  Cenderung mudah dirancang karena tidak banyak peralatan tambahan.
2)  Akses data lebih baik daripada topologi bus, termasuk untuk data yang besar.
3)  Mudah dalam proses konfigurasi.
4)  Karena proses pengiriman data yang melalui satu jalur maka collision bisa lebih dihindari.
5)  Konfigurasi Point to Point pada Topologi ring menyebabkan proses
6)  Pendeteksian kesalahan lebih mudah dilakukan.
7)  Hemat Kabel.

Kekurangan Topologi Ring:

1)  Jika ada salah satu node yang mengalami gangguan maka seluruh jaringan akan ikut terganggu, namun ini dapat diatasi dengan menggunakan dua jalur cincin. Artinya diperlukan sebuah perangkat yang bertugas sebagai pusat jaringan.
2)  Proses pengembangan lebih sulit dikarenakan proses penambahan, pengurangan, maupun pemindahan perangkat akan mempengaruhi jaringan secara keeluruhan.
3)  Diperlukan penanganan dan pengelolaan khusus

2)      Topologi bus 


Topologi jaringan komputer bus tersusun rapi seperti antrian dan menggunakan satu kabel coaxial dan setiap komputer terhubung ke kabel menggunakan konektor BNC, dan kedua ujung dari kabel coaxial harus diakhiri oleh terminator.
2)      Topologi bus

Kelebihan dan kekurangan Topologi bus:
Kelebihan  dari  bus  hampir  sama  dengan  ring,  yaitu  kabel  yang digunakan tidak banyak dan menghemat biaya pemasangan.
Kekurangan topologi bus adalah jika terjadi gangguan atau masalah pada satu komputer bisa menggangu jaringan di komputer lain, dan untuk topologi ini sangat sulit mendeteksi gangguan, sering terjadinya antrian data, dan jika jaraknya terlalu jauh harus menggunakan repeater. 

3)      Topologi Star


Topologi ini membentuk seperti bintang karena semua komputer di hubungkan ke sebuah hub atau switch dengan kabel UTP, sehingga hub/switch pusat dari jaringan dan bertugas untuk mengontrol lalu lintas data, jadi jika komputer 1 ingin mengirim data ke komputer 4, data dikirim ke switch dan langsung di kirimkan ke komputer tujuan tanpa melewati komputer lain. Topologi jaringan komputer inilah yang paling banyak digunakan karena kelebihannya lebih banyak.
Topologi Star

Kelebihan Topologi Star, yaitu:
1)  Mudah mendeteksi komputer mana yang mengalami gangguan
2)  Mudah untuk melakukan penambahan atau pengurangan komputer tanpa mengganggu yang lain
3)  Tingkat keamanan sebuah data lebih tinggi. Kekurangan Topologi Star, yaitu:

1)  Memerlukan   biaya   yang   tinggi   untuk   pemasangan,   karena membutuhkan kabel yang banyak serta switch/hub. 
2)  Kestabilan   jaringan   sangat   tergantung   pada   terminal   pusat, sehingga jika switch/hub mengalami gangguan, maka seluruh jaringan akan terganggu.

4)      Topologi Mesh

Topologi bentuk ini setiap komputer akan terhubung dengan komputer lain dalam jaringannya menggunakan kabel tunggal, jadi proses pengirimandata akan langsung mencapai komputer tujuan tanpa melalui komputer lain ataupun switch atau hub. Pengertian lain dari Topologi mesh adalah sebuah bentuk topologi jaringan dimana setiap  node terhubung langsung dengan node lain pada jaringan. Hingga membentuk rangkaian menyerupai jala / jaring. Karena setiap node terhubung secara langsung dengan node yang lain maka ketika akan berkomunikasi setiap node tidak memerlukan perantara atau biasa disebut dedicated links.
Topologi Mesh


Kelebihan Topologi Mesh, yaitu:

1)  Proses pengiriman lebih cepat dan tanpa melalui komputer lain,

2)  Jika salah satu komputer mengalami kerusakan tidak akan menggangu komputer lain.

Kekurangan Topologi Mesh, yaitu:
Kekurangan dari topologi ini sudah jelas, akan memakan sangat banyak biaya karena membutuhkan jumlah kabel yang sangat banyak dan setiap komputer harus memiliki Port I/ O.

5)      Topologi Tree

Topologi jaringan komputer tree merupakan gabungan dari beberapa topologi star yang dihubungan dengan topologi bus, jadi setiap topologi star akan terhubung ke topologi star lainnya menggunakan topologi bus.
Topologi Tree



Karakteristik Topologi Tree, yaitu: 

1)  Komunikasi antara kelompok dilakukan melalui sebuah HUB.
2)  Adanya HUB Pusat, sebagai pusat data maupun kendali jaringan.
3) Adanya pengelompokan tingkat dalam kelompok jaringan yang berbentuk topologi star
4)  Adanya Kabel Utama / Backbone sebagai penghubung Jaringan. 

Kelebihan Topologi Tree, yaitu:
1) Kelompok jaringan yang berada dibawah HUB Pusat dapat melakukan pengembangan atau penambahan client dengan mudah, Scalable.
2)  Komunikasi terjadi secara point to point.
3)  Mengatasi keterbatasan dari topologi jaringan star yang memiliki keterbatasan pada titik koneksi HUB dan keterbatasan lalu lintas yang diinduksi pada Topologi Bus.
4)  Karena di lakukan pengelompokkan maka pendeteksian masalah jadi lebih mudah.
5)  Jika salah satu client mati maka yang lain tidak akan terpengaruh(sifat topologi star). 

Kekurangan Topologi tree, yaitu:
1)  Kinerja jaringan secara keseluruhan bergantung pada HUB Pusat, apabila HUB rusak maka jaringan akan terganggu. (sifat topologi star).
2) Komunikasi yang tidak bisa dilakukan secara langsung antar komputer, melainkan harus melalui HUB terlebih dahulu.
3)  Karena melalui sebuah kabel utama maka lalu lintas data sangat padat.
4)  Meskipun dari segi pendeteksian masalah 


source : modul belajar mandiri pppk Pembelajaran 3. Teknik Komputer dan Jaringan , kemdikbud
Baca Juga

Bagikan Artikel



Komentar